Posted: September 23rd 2012
Infrastruktur Teknologi Informasi
Perangkat Keras Komputer(CPU)
Komponen-Komponen di dalam CPU beserta fungsinya antara lain :
- Motherboard-> Papan sirkuit utammma didalam unit system yang terdiri atas adapter cards,processor,chips dan memory chips.
- Prosesor -> Komponen ini bertugas untuk menjalankan dan memberitahukan apa yang harus di jalankan oleh computer.
- Memory-> Komponen ini bertugas untuk menyimpan instruksi data dan hasil pengolaan data,memory terdiri dari 1 atau lebih chips di dalam motherboard,dimana setiap byte disimpan pada lokasi yang unik atau pada address,memory terbagi atas primary memory dan secondary memory.
- Adapter card -> Komponen ini merupakan sebuah papan sirkuit cetak yang dapat disisipkan ke sebuah slot adapter dari motherboard komputer untuk menambahkan sebuah fungsi tertentu. Fitur-fitur yang umumnya terdapat di dalam adapter card antara lain : Sound card,Modem card,Video card,Network card.
- Ports->Komponen ini merupakan colokan yang biasanya terpasang di bagian belakang case komputer yang berfungsi sebagai penghubung antara komponen dalam yaitu system dengan komponen luar.
- Drive bays->Ruang penempatan drive seperti hardisk,CD ROM,floppy sebaiknya disesuaikan denga banyaknya drive yang akan di pasang .
- Power Supply->adalah perangkat keras yang berfungsi untuk menyuplai teganganlangsung kekomponen dalam casing yang membutuhkan tegangan, misalnya motherboard, hardisk, kipas, dll. Input power supply berupa arus bolak-balik.
- Mikroprosesor-> Komponen yang mengeksekusi instruksi untuk menjalankan tugas pengolahan.
Komponen-Komponen Mikroprosesor beserta fungsinya antara lain :
- Control Unit-> Bertugas untuk mengakses program,mengontrol aliran data,serta mentafsirkan instruksi.
- Aritmetich Logic Unit->Bertugas untuk melakukan proses komputasi pada data dan melakukan komparasi data.
- Register->Bertugas untuk menyimpan data dan instruksi.Komponen ini merupakan penyimpanan berkecepatan tinggi.
- Primary Storage->Merupakan penyimpanan sementara yang menyimpan informasi,aplikasi software,serta operation system.
Komputer memiliki 4 siklus dalam pengolahan datanya antara lain :
- Mengambil instruksi dari primary storage proses ini dilakukan oleh Control unit.
- Instruksi yang telah di ambil kemudian di tafsirkan oleh Control unit.
- Kemudian Aritmetich Logic Unit akan menerima data instruksi lalu akan melakukkan perhitungan.
- Lalu akhirnya hasil akan disimpan pada primary storage.